Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Kembali lagi bersama JunGSa
yang kali ini akan membagikan cara atau langkah-langkah, cara bagaimana sih
untuk dapat menampilkan/menambahkan Watermark atau tanda air di akun
youtube kita? Pengen tahu, mari simak caranya dibawah ini:
- Kita
harus punya akun youtube beserta videonya yang sudah diupload, lalu buka
browser, kunjungi halaman youtube serta login ke akunnya.
- Pada pojok kanan atas, klik logo akun kita -> klik Creator studio
- Kemudian terpampanglah menu-menu yang ada disebelah kiri, Pilih menu Channel -> klik Branding -> kemudian klik Add a watermark.
- Pada sesi ini, upload gambar/logo yang ingin kita jadikan Watermark. Klik Choose file -> pilih file yang ingin kita upload -> kemudian save.
1. Sebaiknya gunakan backgroundnya transparan dan satu warna
2. Filenya sebaiknya berformat .png atau .gif
3. Maksimum file berukuran 1 mb
- Setelah itu
kita bisa mengatur waktu agar Watermarknya muncul, bisa custom, diawal
video ataupun diakhir video. Klik update jika sudah diatur. Lihat gambar
dibawah ini:
- Dan
sekarang videonya sudah tercantum Watermark di kanan bawah video
youtubenya. Lihat gambar diwah ini:
Demikianlah langkah-langkahnya untuk
menampilkan Watermark di video Youtube kita. Semoga dapat membantu para pembaca dan para youtuber yang
ingin mempercantik video youtubenya. Kita ketemu lagi di next tutorial bersam JunGSa.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.